Fasilitas Kesehatan Ibu dan Anak di Rumah Sakit Hermina Solo

Fasilitas Kesehatan Ibu dan Anak di Rumah Sakit Hermina Solo

Surakarta – Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh… Halo Ayah dan Bunda, bagaimana kabarnya hari ini? semoga selalu sehat dan senantiasa dalam lindungan Allah subhanahu wa ta’ala ya, aamiin. Kembali lagi dalam artikel yang membahas mengenai rekomendasi rumah sakit bersalin yang ada di Solo. Pada kesempatan ini kami akan memberikan informasi mengenai fasilitas dan layanan bersalin di Rumah Sakit Hermina Solo.

  • Sekilas Tentang Rumah Sakit Hermina

Tahukah Ayah dan Bunda, bahwa di Indonesia Rumah Sakit Hermina menjadi salah satu jaringan rumah sakit terbesar dan ternama. Selain itu, rumah sakit ini juga memiliki jaringan yang kuat dengan berbagai dokter praktek. Demi mendukung program layanan Jaminan Kesehatan Nasional dari pemerintah, rumah sakit Hermina cukup unggul dalam memberikan layanan kesehatan. Mengingat di Indonesia saat ini tingkat layanan kesehatannya tergolong masih rendah.

Perlu Ayah dan Bunda ketahui pula, bahwa rumah sakit Hermina merupakan grup bisnis yang memberikan layanan rumah sakit umum. Didukung oleh tenaga medis dan dokter spesialis, RS Hermina terus mengembangkan layanan yang komprehensif dan perawatan kesehatan secara optimal dan profesional, di bawah nilai “Pertumbuhan, Kesehatan, Umur Panjang”. Sebagai bentuk komitmen dalam penyediaan layanan kesehatan bagi masyarakat Indonesia, rumah sakit Hermina juga menyediakan layanan bagi Ayah/Bunda yang menggunakan layanan kesehatan BPJS.

Rumah Sakit Hermina berupaya untuk memperluas layanan kesehatan hingga mencakup ke seluruh wilayah Indonesia. Hal tersebut mengingat kebutuhan layanan kesehatan yang banyak dibutuhkan. Maka dari itu jaringan rumah sakit Hermina membuka rumah sakit hingga ke daerah-daerah. Saat ini, Hermina Hospitals sudah dapat ditemukan di 30 lokasi di Jawa, Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi.

  • Fasilitas Kesehatan di RS Hermina Solo

Seperti yang telah Ayah dan Bunda Ketahui, rumah sakit Hermina memiliki jaringan rumah sakit yang tersebar ke berbagai wilayah di Indonesia. Dan salah satunya berada di Daerah Solo. Rumah sakit Hermina Solo bertempat di di jalur protokol Jl. Kolonel Sutarto. Lokasinya sangat strategis, memiliki 6 lantai dan 100 tempat tidur, RS Hermina Solo menyediakan fasilitas Fetomaternal, Hemodialisis, Thalassemia, dan KTK.

Dengan tim Obstetri yang profesional dan berpengalaman, RS Hermina Solo menjadi rujukan untuk berbagai layanan kebidanan bagi masyarakatnya. Rumah sakit ini terpercaya dalam memberikan layanan berkualitas untuk kehamilan berisiko tinggi, pemeriksaan USG yang akurat, perawatan antenatal, edukasi pengembangan/perawatan anak, manajemen menyusui, dan banyak lagi. Jika Ayah/Bunda berniat melakukan persalinan di RS Hermina ini, tim spesialis kebidanan rumah sakit ini siap menanganinya dengan memberikan berbagai layanan dan solusi laparoskopi-obsgyn.

Fasilitas Layanan yang bisa Ayah/Bunda nikmati selain pelayanan persalinan diantaranya adalah KTK atau Klinik Tumbuh Kembang. KTK adalah suatu klinik yang bertujuan untuk membantu orang tua dalam pengasuhan/manajemen tumbuh kembang anaknya agar dapat tumbuh dan berkembang secara optimal potensi bawaannya. Pemeriksaan dilakukan oleh Tim Dokter KTK dan Dokter Spesialis Kedokteran Fisik & Rehabilitasi dan Dokter Spesialis Anak. Pelayanan di Klinik Tumbuh Kembang ini meliputi Skrinning/Evaluasi Tumbuh Kembang oleh Dokter Tumbung Kembang, Klinik Psikolog, Fisioterapi Pediatrik, hingga masalah Gangguan Makan. Ada pula layanan Hemodialisa dan Fetomaternal hingga Gigi Spesialistik yang meliputi pelayanan Konservasi Gigi Anak,  Bedah Mulut, hingga penyakit mulut.

  • Layanan Bersalin dan Kesehatan Anak

Ketika Hari Perkiraan Lahir sudah semakin dekat, Bunda yang sedang hamil pasti mulai menyibukkan diri dengan berbagai persiapan menuju proses persalinan. Nah, jika tidak ada penyulit yang berarti pada kehamilan Bunda, tandanya Bunda bisa melakukan persalinan normal , persalinan normal dengan ILA dan SC tanpa hambatan.

Beberapa layanan kesehatan untuk ibu dan anak di RS Hermina Solo adalah sebagai berikut:

  1. PICU, ICU/NICU, Perina

Layanan PICU/Pediatric Intensive Care Unit adalah ICU untuk anak-anak. PICU adalah ruang perawatan intensif yang dikhususkan untuk bayi di atas usia 1 bulan dan anak-anak berusia 1 hingga 18 tahun dengan kondisi kritis.

Kondisi berat akan berpotensi fatal pada bayi di atas usia 1 bulan dan anak-anak sampai dengan usia 18 tahun, sehingga apabila tidak ditangani akan menimbulkan kegawatan seperti asma parah, dehidrasi berat, perdarahan akibat cedera berat atau kecelakaan, sepsis, kegagalan fungsi organ, keracunan, dan meningitis.

Bayi dan anak-anak yang baru saja menjalani operasi besar juga biasanya perlu mendapat perawatan selama beberapa waktu di ruangan PICU.

Mirip dengan NICU, ruangan PICU juga lengkap dengan berbagai peralatan medis untuk memantau dan merawat kondisi bayi dan anak-anak yang kritis, mulai dari inkubator, alat fototerapi, mesin ventilator, tabung oksigen, hingga alat kejut jantung khusus anak.

NICU / Neonatal Intensive Care Unit adalah ICU untuk bayi baru lahir dengan kondisi lemah, seperti : cacat bawaan (belum terbentuknya organ secara sempurna), gangguan pernafasan berat (menggunakan ventilator) dan bayi berat bedan rendah.

Unit perawatan intensif ini tersediakan khusus untuk bayi baru lahir dengan kondisi kritis atau memiliki gangguan kesehatan berat. Rentang usia pasien yang mendapat perawatan di ruang NICU ini adalah bayi baru lahir hingga bayi berusia 28 hari.

Beberapa kondisi yang membuat bayi membutuhkan perawatan di NICU adalah bayi yang lahir prematur, memiliki cacat bawaan yang berat, mengalami gagal napas, terkena infeksi parah (sepsis), menderita dehidrasi, atau mengalami perdarahan hebat.

Perina adalah ruang perawatan untuk bayi dengan kondisi yang kurang baik dan memerlukan observasi lebih lanjut. Sehingga memerlukan penanganan dan perawatan khusus agar bayi dapat terselamatkan dan mempunyai kualitas hidup yang baik. Fasilitas yang ada dalam ruang perinatologi sesuai dengan kebutuhan perawatan bagi bayi. Mulai dari bayi baru lahir dengan resiko tinggi, bayi dengan kelainan bawaan sampai dengan bayi sakit.

  1. KTK (Klinik Tumbuh Kembang)

Klinik Tumbuh Kembang (KTK) adalah suatu klinik yang bertujuan untuk membantu orang tua dalam pengasuhan/manajemen tumbuh kembang anaknya agar dapat tumbuh dan berkembang secara optimal potensi bawaannya.

Pemeriksaan Tim Dokter KTK oleh Dokter Spesialis Kedokteran Fisik & Rehabilitasi dan Dokter Spesialis Anak

Klinik Tumbuh Kembang, Meliputi :

  • Skrinning /Evaluasi Tumbuh Kembang oleh Dokter Tumbung Kembang 
  • Klinik Psikolog
  • Fisioterapi Pediatrik 
  • Terapi Wicara
  • Terapi Okupasi
  • Sensori Integrasi 
  • Snoezleen
  • Klinik Gangguan Makan 
  1. Gigi Spesialistik

Poli gigi merupakan salah satu dari jenis layanan di RS Hermina Solo yang memberikan pelayanan kesehatan gigi dan mulut. Pelayanannyta berupa pemeriksaan kesehatan gigi dan mulut, pengobatan dan pemberian tindakan medis kesehatan, penambalan gigi, pencabutan gigi dan pembersihan karang gigi. Selain itu, melayani pula tindakan medis spesialistik tingkat pertama seperti perawatan saluran akar pada gigi anterior atau gigi satu saluran akar.

Pelayanan Gigi Spesialistik RS HERMINA meliputi :

  • Konservasi Gigi
  • Konservasi Gigi Anak 
  • Bedah Mulut
  • Prosthodonti
  • Orthodonti
  • Penyakit Mulut
  • Periodonti

Demikian Ayah/Bunda, semoga informasi mengenai layanan dan fasilitas kesehatan ibu dan anak di Rumah Sakit Hermina Solo bisa bermanfaat.

Layanan Kesehatan Ibu dan Anak di RS Dr Oen Kandang Sapi Solo

Layanan Kesehatan Ibu dan Anak di RS Dr Oen Kandang Sapi Solo

Fasilitas Kesehatan – Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh… Hallo Ayah/Bunda, bagaimana kabarnya hari ini? Semoga senantiasa sehat dan selalu berada dalam lindungan-Nya ya. Nah pada kesempatan kali ini Aqiqah Alkautsar masih akan memberikan informasi seputar layanan kesehatan. Khususnya bagi Ayah dan Bunda yang berada di wilayah Solo, berikut adalah informasi fasilitas bersalin dan kesehatan umum di Rumah Sakit Dr Oen Kandang Sapi Solo.

Nah, Bunda menjelang masa kehamilan atau sedang hamil, tentunya perlu mempersiapkan banyak hal. Baik persiapan selama kehamilan, hingga persiapan untuk menghadapi waktu persalinan. Salah satu yang terpenting adalah menyiapkan lokasi atau rumah sakit persalinan. Untuk itu, berikut ini Aqiqah Alkautsar akan memberikan informasi layanan kesehatan ibu dan anak di Rumah Sakit Dr. Oen Kandang Sapi Solo.

  • Tips dalam Memilih Rumah Sakit Bersalin

Untuk lebih membantu Bunda dalam menentukan rumah sakit bersalin, kami akan memberikan tips dalam memilih rumah sakit bersalin yang baik. Sebab memilih rumah sakit bersalin tidaklah mudah lho Ayah/Bunda. Benar dalam memilih rumah sakit juga  menentukan kenyamanan Bunda ketika proses persalinan. Maka dari itu cari tahu terlebih dahulu kualitas dan fasilitas sebuah rumah sakit. Berikut kami berikan beberapa tips praktis untuk memilih rumah sakit bersalin:

  1. Pastikan Kualitas Rumah Sakitnya

Reputasi sebuah rumah sakit pentung untuk Ayah/Bunda ketahui terlebih dahulu. Karena hal tersebut menjadi salah satu patokan utama dalam kriteria memilih sebuah rumah sakit bersalin. Bunda bisa mendapatkan informasi mengenai hal itu dengan mengunjungi website resmi dan mendatangi langsung rumah sakitnya. Atau bisa juga mendapatkan informasi dari kerabat atau saudara yang kebetulan pernah periksa di rumah sakit yang Ayah/Bunda tuju. Mintalah review mereka mereka mengenai rumah sakit tersebut.

Dari informasi tersebut bunda bisa mengira-ngira seperti apa rumah sakitnya secara umum. Sebisa mungkin Ayah dan Bunda memilih rumah sakit yang memiliki reputasi baik. Selain itu pastikan fasilitasnya juga memadai, sehingga bisa menunjang proses persalinan Bunda dengan nyaman dan lancar. Ada baiknya jika Bunda memilih rumah sakit khusus ibu dan anak atau rumah bersalin. Sebab RSKIA dan rumah bersalin biasanya sudah memiliki peralatan yang lengkap dan pelayanan yang optimal bagi pasien bersalin.

  1. Kenali Dokternya

Biasanya ibu-ibu yang sedang dalam masa kehamilan memiliki dokter yang biasa menjadi tempat untuk berkonsultasi. Dokter tersebut juga bekerja atau praktek di klinik/rumah sakit bersalin. Jika Bunda sudah merasa nyaman dengan dokter bunda tersebut, maka kami sarankan untuk melakukan persalinan di tempatnya bekerja. Jika tidak, paling tidak Bunda harus tahu terlebih dahulu mengenai reputasi dan pelayanan dokternya. Bisa dengan menanyakan ke kerabat yang mungkin pernah melakukan persalinan di rumah sakit yang hendak bunda pilih. Dengarkan testimoni mereka mengenai pelayanan dari tenaga medis dan dokternya.

Mengapa sebaiknya Bunda mengenal dokternya terlebih dahulu? Sebab yang akan berhadapan langsung dan mengurus proses persalinan Bunda adalah dokter tersebut. Sehingga memilih dokter yang baik menentukan kenyamanan dan kelancaran Bunda melahirkan.

  1. Lokasi dan Perkiraan Biaya Rumah Sakit

Terakhir yang perlu bunda perhatikan adalah lokasi rumah sakit. Sebisa mungkin lokasinya tidak terlalu jauh dari rumah. Pastikan juga lokasinya dapat dijangkau dengan mudah dan akses bisa dilalui oleh kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Hal ini untuk meminimalisir kendala-kendala yang tidak diinginkan.

Kemudian siapkan juga biaya untuk persiapan persalinan. Ayah dan Bunda bisa melihat perkiraan biayanya di website resmi atau datang dan bertanya langsung ke rumah sakit tujuan.

  • Layanan Ibu dan Anak Rumah Sakit Dr. Oen Kandang Sapi Solo

Dr Oen Kandang Sapi Solo

Rumah sakit Dr. Oen Surakarta berada di bawah Yayasan Kesehatan Panti Kosala yang berupaya meningkatkan pelayanan dalam pengembangan kompetensi SDM dan peralatan medis secara kontinu, serta pembangunan fisik. Seiring berjalannya waktu, kepercayaan masyarakat Surakarta maupun sekitarnya dalam layanan kesehatan, sehingga RS Dr. Oen Surakarta terus meningkatkan mutu layanan dan fasilitas. 

Kemudian pada tahun 2019  RS Dr. Oen Surakarta yang berlokasi di daerah Kandang Sapi, secara resmi menggunakan nama RS Dr. Oen Kandang Sapi Solo, untuk lebih dekat dan dikenal masyarakat. Berikut beberapa fasilitas yang dikhususkan untuk layanan kesehatan ibu dan anak.

  1. Kamar Bayi

Fasilitas kamar bayi di Dr. Oen Kandang Sapi Solo memiliki pintu keluar masuk dengan akses terkontrol dengan dinding sisi luar ruang perawatan bayi berupa kaca, memungkinkan untuk menjemur bayi di pagi hari. Dilengkapi pula dengan Inkubator, AC Sentral, Ruangan dengan terapi musik, Pojok ASI. Tersedia untuk semua jenis kelas (Eksekutif/ VIP/ Kelas 1/ Kelas 2/ Kelas 3)

Kelebihan lainnya adalah :

  • Ruang perawatan terpisah dari ruang penyakit infeksi
  • Ruang kanguru terpisah
  • Sterilisator botol ASI
  • Box bayi
  • Baby table
  • Dapur ASI, dilengkapi lemari es khusus untuk ASI
  • Ruang Penyuluhan
  1. Ruang PICU, NICU, ICU, dan ICCU

Merupakan ruangan yang digunakan untuk merawat pasien secara intensif, khusus digunakan untuk pasien-pasien dengan sakit kritis atau cidera yang mengancam nyawa pasien. Dr. Oen Kandang Sapi Solo memiliki: 18 tempat tidur untuk ICU/ ICCU, 6 tempat tidur untuk PICU/ NICU, 4 tempat tidur untuk HCU.

Ruang PICU atau Pediatric Intensive Care Unit adalah pelayanan perawatan pasien kritis khusus untuk anak-anak. Sedangkan ruang NICU atau Neonatal Intensive Care Unit merupakan ruangan yang melayani perawatan pasien kritis bayi yang baru lahir. Selain untuk pasien anak-anak dan bayi, ada juga layanan intensive care untuk dewasa. yaitu ICU dan ICCU.

Ruang ICU (Intensive Care Unit) merupakan ruangan yang melayani perawatan pasien kritis dewasa baik kasus trauma maupun non-trauma (bedah maupun non-bedah). Ruang ICCU (Intensive Cardiologi Care Unit) merupakan ruangan yang melayani perawatan pasien kritis dewasa yang mengalami gangguan pada jantung.

Ruangan perawatan intensif tersebut lapang dan nyaman, didukung oleh peralatan yang canggih seperti ventilator (mesin bantu pernafasan), monitor per pasien, dan dokter jaga bersertifikat yang bertugas setiap hari 24 jam non-stop, siap memberikan pelayanan intensif bagi pasien-pasien kritis yang membutuhkan perawatan.

  1. Klinik Tumbuh Kembang Anak

Klinik Tumbuh Kembang Anak RS Dr. Oen Solo Baru berusaha untuk memberikan pelayanan unggulan dan terpadu di bidang pertumbuhan dan perkembangan anak, baik dari segi fisik, intelektual, emosi, maupun perilaku. Tujuan pelayanan kami yaitu memenuhi kebutuhan orang tua mengenai informasi yang berhubungan dengan pertumbuhan dan perkembangan anak dan memberikan penanganan secara profesional dan komprehensif terhadap permasalahan yang dihadapi anak.

Tim Profesional kami terdiri dari:

  • Dokter Spesialis Anak
  • Dokter Spesialis Rehabilitasi Medik
  • Psikolog Anak
  • Dokter Umum
  • Terapis (Fisioterapis, Terapis Wicara, Okupasi Terapis)
  • Ahli Gizi
  • Serta tim pendukung lain.

Bentuk layanan terpadu kami berupa:

  • Deteksi Dini Tumbuh Kembang Balita
  • Pemeriksaan Gangguan Tumbuh Kembang Anak yang meliputi Screening dan Assesment
  • Konsultasi Tumbuh Kembang Anak meliputi: fisik, psikologis, dan nutrisi.
  • Tes Psikologi, meliputi: Intelegensi (IQ), Kepribadian, Tes Persiapan Sekolah.
Layanan Bersalin di RS Dr Oen Solo Baru

Layanan Bersalin di RS Dr Oen Solo Baru

Fasilitas Kesehatan – Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh… Hallo Ayah/Bunda, bagaimana kabarnya hari ini? Semoga senantiasa sehat dan selalu berada dalam lindungan-Nya ya. Nah pada kesempatan kali ini Aqiqah Alkautsar masih akan memberikan informasi seputar layanan kesehatan khusus untuk ibu hamil. Khususnya bagi Ayah dan Bunda yang berada di wilayah Solo dan sekitarnya, berikut adalah informasi layanan bersalin di RS Dr Oen Solo Baru.

Nah, Bunda menjelang masa kehamilan atau sedang hamil, tentunya perlu mempersiapkan banyak hal. Baik persiapan selama kehamilan, hingga persiapan untuk menghadapi waktu persalinan. Salah satu yang terpenting adalah menyiapkan lokasi atau rumah sakit persalinan. Untuk itu, berikut ini Aqiqah Alkautsar akan memberikan informasi layanan kesehatan ibu dan anak di RS Dr. Oen Solo Baru.

  • Ruang Persalinan RS Dr. Oen Solo Baru

Rumah sakit ini memiliki 22 bed untuk persalinan dengan rincian 5 bed kelas VIP, 8 bed kelas 1-3, 2 bed untuk pasien dengan resiko tinggi, 4 bed untuk ruang tindakan pasien gyn, dan 3 bed untuk ruang observasi bidan.

Pelayanan ini didukung para tenaga kesehatan maupun bidan yang siap memberikan pelayanan 24 jam selain itu juga ada dokter on call yang bersedia melayani setiap saat. Selain sdm yang profesional, ruang persalinan RS Dr. Oen Solo Baru juga didukung peralatan modern seperti alat USG, 4 CTG, alat resusitasi bayi baru lahir, alat infant warmer, inkubator transport, dan inkubator di tiap ruang bersalin VIP. Sehingga Bunda akan mendapatkan kenyamanan dan pelayanan yang terbaik.

  • Ruang PICU, NICU, ICU, dan ICCU

Ruang PICU atau Pediatric Intensive Care Unit adalah pelayanan perawatan pasien kritis khusus untuk anak-anak. Sedangkan ruang NICU atau Neonatal Intensive Care Unit merupakan ruangan yang melayani perawatan pasien kritis bayi yang baru lahir. Selain untuk pasien anak-anak dan bayi, ada juga layanan intensive care untuk dewasa. yaitu ICU dan ICCU.

Ruang ICU (Intensive Care Unit) merupakan ruangan yang melayani perawatan pasien kritis dewasa baik kasus trauma maupun non-trauma (bedah maupun non-bedah). Ruang ICCU (Intensive Cardiologi Care Unit) merupakan ruangan yang melayani perawatan pasien kritis dewasa yang mengalami gangguan pada jantung.

Ruangan perawatan intensif tersebut lapang dan nyaman, didukung oleh peralatan yang canggih seperti ventilator (mesin bantu pernafasan), monitor per pasien, dan dokter jaga bersertifikat yang bertugas setiap hari 24 jam non-stop, siap memberikan pelayanan intensif bagi pasien-pasien kritis yang membutuhkan perawatan.

  • Klinik Ibu dan Anak (KIA)

Klinik Ibu dan Anak (KIA) RS Dr. Oen Solo Baru menyediakan layanan khusus bagi ibu dan anak dengan beberapa jenis pelayanan, antara lain:

  1. Imunisasi

Berbagai macam infeksi dapat menyebabkan gangguan serius pada pertumbuhan dan perkembangan fisik dan mental anak bahkan kematian. Program imunisasi bertujuan untuk melindungi bayi baru lahir dan anak-anak dari serangan penyakit-penyakit tersebut. Vaksin yang diberikan akan merangsang tubuh untuk menghasilkan kekebalan (antibodi), yaitu zat yang beredar dalam peredaran darah yang berfungsi melawan penyakit.

  1. Pelayanan KB

Gerakan Keluarga Berencana merupakan sebuah program pemerintah yang memiliki tujuan ganda, yaitu untuk meningkatkan kesejahteraan ibu dan anak serta melembagakan dan membudayakan norma keluarga kecil yang bahagia dan sejahtera. Gerakan ini mensosialisasikan pemakaian alat kontrasepsi (alat KB) yang bertujuan mencegah dan mengatur jarak kehamilan. Sedangkan pemakaian alat kontrasepsi atau pelayanan KB tersebut dapat dilakukan oleh bidan, dokter umum, dokter kandungan, di rumah sakit dan/atau tempat praktek bidan atau dokter bertanda lingkaran biru. Di tempat tersebut pasangan dapat berkonsultasi tentang alat kontrasepsi yang akan digunakan.

  1. Pijat Bayi

Pijat Bayi adalah salah satu kegiatan perawatan bayi dan merupakan suatu proses kelanjutan dari persalinan. Secara ilmiah telah terbukti bahwa pijat bayi akan membantu anak-anak kita tumbuh secara optimal sehingga akan menjadi anak yang sehat, cerdas, dan berprestasi di kemudian hari.

  1. Pap Smear

Kanker leher rahim atau yang dikenal dengan Carsinoma Cervix Uteri merupakan penyebab kematian nomor 2 pada wanita di Indonesia setelah kanker payudara. Penemuan adanya kanker pada stadium awal dapat meningkatkan angka harapan hidup karena penanganan yang tepat sedini mungkin. Beberapa faktor risiko kanker leher rahim:

  • Wanita yang menikah.
  • Wanitaa yang berganti-ganti pasangan seksual.
  • Wanita yang menikah pada usia muda.
  • Wanita dengan suami yang tidak disunat.

Seorang dokter berkebangsaan Argentina bernama Papanicolau menemukan suatu cara pemeriksaan sederhana untuk mendeteksi kanker leher rahim yang kemudian disebut dengan Pap Smear dimana pemeriksaan diambil dari cairan yang terdapat pada leher rahim yang kemudian diperiksa di bawah mikroskop. Dari pemeriksaan ini perubahan sel pada daerah leher rahim dapat diketahui secara dini. 

  • Klinik Tumbuh Kembang Anak

Klinik Tumbuh Kembang Anak RS Dr. Oen Solo Baru berusaha untuk memberikan pelayanan unggulan dan terpadu di bidang pertumbuhan dan perkembangan anak, baik dari segi fisik, intelektual, emosi, maupun perilaku. Tujuan pelayanan kami yaitu memenuhi kebutuhan orang tua mengenai informasi yang berhubungan dengan pertumbuhan dan perkembangan anak dan memberikan penanganan secara profesional dan komprehensif terhadap permasalahan yang dihadapi anak.

Tim Profesional kami terdiri dari:

  • Dokter Spesialis Anak
  • Dokter Spesialis Rehabilitasi Medik
  • Psikolog Anak
  • Dokter Umum
  • Terapis (Fisioterapis, Terapis Wicara, Okupasi Terapis)
  • Ahli Gizi
  • Serta tim pendukung lain.

Bentuk layanan terpadu kami berupa:

  • Deteksi Dini Tumbuh Kembang Balita
  • Pemeriksaan Gangguan Tumbuh Kembang Anak yang meliputi Screening dan Assesment
  • Konsultasi Tumbuh Kembang Anak meliputi: fisik, psikologis, dan nutrisi.
  • Tes Psikologi, meliputi: Intelegensi (IQ), Kepribadian, Tes Persiapan Sekolah.
  • Pijat Bayi

Senam bayi ternyata mempunyai  pengaruh yang sangat berarti bagi pertumbuhan bayi. Hal ini telah diketahui oleh para ilmuwan di bidang Kedokteran Anak sejak lama.

Setengah abad yang lalu, Neumann-Neurode, ilmuwan dari Berlin, telah mengembangkan sebuah metode senam untuk bayi. Beliau menemukan bahwa sikap tubuh yang salah dapat dicegah melalui penanganan gerakan secara aktif pada usia dini dan selama fase pertumbuhan dini.

Bayi yang lincah dan sehat merupakan dambaan setiap orang tua. Agar bayi Anda sehat dan lincah, maka senam bayi merupakan alternatif yang tepat bagi bayi Anda. Melalui latihan jasmani ini, bayi Anda akan berlatih untuk menggerakkan anggota tubuhnya sehingga otot, tulang, dan sendinya akan menjadi lebih kuat. Di samping itu, ikatan batin antara Anda dengan bayi Anda pun akan semakin erat.

Senam bayi adalah senam untuk bayi (Minimal usia 3 bulan) yang merupakan gabungan pergerakan antara masing-masing anggota tubuh. Melalui latihan ini, bayi Anda akan mampu menggapai tubuhnya dengan lebih baik serta akan belajar untuk mengerti keadaannya.

Manfaat Melakukan Senam Bayi:

  • Menguatkan otot-otot dan sendi-sendi.
  • Melancarkan sistem peredaran darah.
  • Menguatkan jantung.
  • Meningkatkan perkembangan gerakan otot.
  • Meningkatkan koordinasi dan keseimbangan tubuh.
  • Meninggikan tingkat kewaspadaan.
  • Mempererat hubungan sosial antara orang tua dengan anak.